Kamis, 12 Maret 2020

Kedatangan bangsa barat ke Indonesia


1.       Daya tarik Indonesia bagi bangsa-bangsa barat: kaya akan rempah-rempah.
2.       Manfaat Rempah-rempah bagi bangsa barat untuk :
o   mengawetkan makanan
o   bumbu masakan
o   obat-obatan.
3.       Faktor pendorong atau motivasi bangsa barat melakukan penjelajahan dunia dan sampai ke Indonesia adalah :
o   Semboyan 3G
1)      GOLD : emas , mencari kekayaan
2)      GLORY : kejayaan bangsa , prestise , ketenaran
3)      GOSPEL : menyebarkan agama nasrani
o   Pasar Eropa, kota Konstantinopel jatuh ketangan Turki Usmani ( kekuasaan Islam) tahun 1453 M, bangsa Eropa tidak bisa membeli kebutuhannya disana.
4.       Pengertian Imperialisme (asal kata)
o   Imperialisme berasal dari kata Latin “Imperare” yang artinya “memerintah”
o   Hak untuk memerintah (imperare) disebut “Imperium”
o   Orang yang diberi hak itu ( diberi imperium) disebut “Imperator”. Hak ini biasanya diberikan kepada Raja,maka Raja tersebut sebagai Imperator dan kerajaannya disebut Imperium.

5.       Bentuk Imperialisme :
Imperialisme Kuno ( ancient imperialism)
Imperialisme Modren ( modren imperialism)
1.       Terjadi sebelum Revolusi Industri
2.       Semboyannya : 3G
3.       Negara pelopornya : Spanyol dan Portugis
4.       Fungsi Tanah : dikeruk untuk cari keuntungan bangsa barat
1.       Terjadi setelah Revolusi Industri
2.       Tujuan: kemajuan ekonomi
3.       Negara pelopornya : Inggris
4.       Fungsi daerah jajahan : mencari bahan mentah dan pasar untuk hasil industri
5.       Bagi Indonesia : sangat rugi dan menderita
6.       Bangsa Portugis dan Belanda datang ke Indonesia pada masa ini.
5.       Bagi Indonesia : tanah di sewakan kepada pihak swasta atau tempat penanaman modal asing ( Politik Pintu Terbuka )

5.       REVOLUSI INDUSTRI
o   Terjadi tahun 1750 – 1850
o   Revolusi Industri adalah : pergantian atau perubahan secara menyeluruh dalam memproduksi barang dari sebelumnya menggunakan tenaga manusia dan hewan sekarang menjadi tenaga mesin.
o   Akibat Revolusi Industri :
ü  Ada penemuan baru merupakan mesin-mesin
ü  Ada perubahan alat transportasi

6.       POLITIK PINTU TERBUKA 
o   Memberikan hak kepada rakyat untuk memiliki dan menyewakan tanahnya kepada pengusaha swasta
o   Indonesia jadi tempat penenaman modal asing seperti : Belanda,Inggris,Jepang dll
o   Modal asing dikembangkan disektor pertanian,karet,teh,tembakau,kopi dan pertambangan minyak bumi.

7.       Kedatangan awal bangsa barat ke Indonesia :
1)      PORTUGIS
o   Tahun 1512 sampai di Maluku (Ternate)
o   Pemimpinnya : Antonio de Abreu dan Fransisco Serao
2)      SPANYOL
o   Ekspedisi dipimpin Ferdinand Magelhaens
o   Sampai ke Maluku ( Tidore)  tahun 1521 ,dipimpin oleh Juan Sebastian Elcano
3)      BELANDA
o   Tahun 1596 di Banten
o   Dipimpin Cornelis de Houtman
o   Masa ini Belanda berada dibawah kekuasaan Spanyol.
o   Kongsi dagangnya : VOC
4)      INGGRIS
o   Tahun 1602 di Banten
o   Dipimpin : Sir James Lancaster
o   Kongsi dagangnya : EIC
8.       Perjanjian Tordesillas : menandai dimulainya imperialisme kuno
ü  4 Juni 1474 di Tordesillas (suatu daerah dekat Madrid) diadakan perjanjian kesepakatan antara raja Spanyol dan raja Portugis dengan ditengahi oleh Paus Alexander VI (berasal dari Spanyol).
ü  Isi perjanjian adalah :  pembagian arah pelayaran antara Spanyol dan Portugis. Spanyol memiliki hak perdagangan dan pelayaran ke arah barat, sementara Portugis ke arah timur
ü  Salah satu akibat dari Perjanjian Tordesillas adalah berkembangnya semboyan 3 G yaitu gospel, gold, dan glory.
ü  Spanyol akhirnya melakukan pelayaran ke arah barat dari kepulauan Cape Verde.
ü  Wilayah pelayaran itu mencakup daerah Benua Amerika. Hingga akhirnya Spanyol mampu belayar hingga mencapai negara Filipina pada tahun 1521 dan terus sampai ke Maluku Selatan ( Tidore). Sedangkan Portugis melakukan pelayaran ke arah timur untuk mencari rempah-rempah,hingga akhirnya Portugis sampai ke Maluku Utara ( Ternate ) pada tahun 1521 juga.



9.       Pulau Maluku merupakan penghasil rempah-rempah terbesar dan mendapat julukan sebagai “The Spicy Island”

10.   Perjanjian Saragossa : disepakati di tahun 1529
ü  Perjanjian itu membagi  wilayah penjelajahan bangsa Portugis dan Spanyol.
ü  Ditetapkan : Maluku dan tanah-tanah lain di bagian Barat Samudra Pasifik yang dimiliki oleh Spanyol diserahkan ke tangan Potugis. ( Indonesia dikuasai Portugis )
ü   Spanyol akhirnya menguasai Filipina


11.   Perjanjian Banten (1684).
ü  Perjanjian Banten terjadi akibat Sultan Ageng Tirtayasa mengalami kekalahan terhadap VOC.
ü  Isi Perjanjian :
1.       Sultan Haji menjadi raja Banten
2.       Banten harus membayar biaya perang
3.       Banten harus mengakui monopoli VOC
4.       Kepulauan Maluku tertutup untuk pedagang Banten
5.       Banten harus menyerahkan Cirebon kepada VOC
6.       Hanya VOC yang berhak mengekspor lada dari Banten.
ü  Menandai : Belanda menguasai Banten ( Indonesia)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Latihan materi SDA

SDA Indonesia ( sem genap)  Sumber Daya Alam (SDA) Indonesia 1.        Pengertian SDA :....... 2.        Jenis-jenis SDA : a.       ...