Kamis, 28 November 2019

Catatan Asia Tenggara/Wilayah ASEAN


Catatan Asia Tenggara/Wilayah ASEAN
1.       Perhatikan tabel berikut!
No
Nama negara
Ibukota negara
Bentuk pemerintahannya
1
Indonesia
Jakarta
Republik ( Presidentil)
2
Brunei Darussalam
Bandar Sri Begawan
Kesultanan
3
Thailand
Bangkok
Monarkhi/Kerajaan konstitusional (Parlementer)
4
Vietnam
Hanoi
Republik Komunis
5
Malaysia
Kuala Lumpur
Kesultanan /Monarkhi konstitusional ( Parlementer)
6
Filipina
Manila
Republik ( Presidentil)
7
Myanmar
Naypidaw
Republik Sosialis
8
Kamboja
Pnom Phen
Republik komunis
9
Singapura
Singapura
Republik ( Parlementer)
10
Laos
Vientiane
Republik komunis
11
Timor Leste
Dilli
Republik ( Parlementer)

2.       Letak geografis Asia Tenggara:
a.       Barat : India, Bangladesh ( Asia Selatan ) dan Samudera Hindia
b.      Timur : Papua Nugini , Samudera Pasifik
c.       Utara : Cina  ( Asia Timur) dan Samudera Pasifik
d.      Selatan : Timor Leste,Benua Australia,Samudera Hindia
        Atau :
Terletak antara 2 benua yaitu : Benua Asia (Utara) dan benua Australia ( Selatan) serta antara Samudera Hindia dan Samudera Pasifik.

3.       Letak astronomis /letak koordinat Asia Tenggara :
Garis Lintang ( latitude)  , Garis Bujur ( longitude)
28˚LU - 11˚LS dan 92˚BT - 141˚BT
 

Akibat letak astronomis , wilayah Asia Tenggara sebagiam besar beriklim Tropis ,kecuali Myanmar yg memiliki 2 iklim yaitu Tropis dan Sub Tropis


4.       Letak Geologis Asia tenggara : terletak antara lempeng bumi Indo Australia dan Eurasia  , serta dilalui pegunungan muda Sirkum Pasifik dan Sirkum Mediterania , yang mengakibatkan sering terjadinya bencana alam berupa gempa bumi tektonik dan vulkanik.

5.       Keuntungan dari letak Geologis Asia tenggara ( ASEAN)
a.       Menghasilkan aneka bahan tambang
b.      Tanahnya sangat subur
c.       Munculnya daerah-daerah wisata alam

6.       Negara yang terletak paling :
a.       Utara : Myanmar
b.      Selatan : Indonesia
c.       Barat : Myanmar
d.      Timur : Indonesia

7.       Berdasarkan bentuk geografis ,negara-negara ASEAN ( diwilayah Asia Tenggara ) memiliki ciri-ciri
a.       Compact : berbentuk seperti lingkaran  , contoh: Kamboja
b.      Fragmented : berbentuk kepulauan terpisah-piasah, contoh : Indonesia,Pilipina
c.       Elongated : berbentuk memanjang , contoh: Vietnam
d.      Protruded : bentuknya lebih kompleks dan beragam seperti tangan yang memanjang , contoh: Thailand dan Myanmar

8.       Berdasarkan letak astronomis negara-negara Asia Tenggara ,  maka mengakibatkan wilayah Asia Tenggara sebagiam besar beriklim Tropis , kecuali Myanmar yang memiliki 2 iklim yaitu Tropis dan Sub Tropis ( bagian utara Myanmar).

9.       Negara-negara Asia Tenggara ( ASEAN  ) yang berbentuk :
Kepulauan
Daratan
1.       Indonesia
2.       Filipina
3.       Brunei Darussalam
4.       Singapura
5.       Malaysia ( timur)
6.       Timor Leste
1.       Kamboja
2.       Laos
3.       Myanmar
4.       Thailand
5.       Vietnam





10.   Negara Asia Tenggara  (ASEAN)  yang tidak punya wilayah laut adalah  :  Laos
Negara yang mempunyai pantai terpanjang adalah : Indonesia ( karena terluas dari negara ASEAN lainnya)
11.   Negara dikawasan Asia Tenggara yang tidak memiliki perbatasan darat dengan negara lain adalah : Filipina

12.   Negara Asia Tenggara (ASEAN) yang tidak pernah dijajah oleh bangsa asing adalah Thailand

13.   Negara Asia Tenggara (ASEAN) yang paling maju perekonomiannya adalah Singapura
14.   Negara Asia Tenggara yang memiliki jumlah penduduk terbanyak adalah Indonesia.
15.   Negara Asia Tenggara yang terpadat penduduknya adalah Singapura

16.   Suku Bangsa yang hidup di Asia Tenggara  menurut A.L Kroeber ada 2 Ras:
a.       Ras Negroid : ada di Semenanjung Melayu dan Filipina
b.      Ras Mongoloid : Indonesia , Malaysia dan Filipina
Ras Mongloid terbagi 2 yaitu : Proto Melayu dan Deotero Melayu
   
17.   Mata pencaharian penduduk Asia Tenggara secara umum adalah Agraris ( pertanian) , kecuali Singapura yang bergerak dibidang perdagangan dan industri.

18.   Lumbung padi di Asia Tenggara adalah Thailand
19.   Tempat penelitian padi ( IRRI) di Asia Tenggara adalah Filipina

20.   Asia Tenggara sangat kaya sumber daya alamnya :
a.       Penghasil timah terbanyak adalah : Malaysia
b.      Penghasil minyak bumi adalah : Brunei Darussalam
c.       Penghasil emas adalah Myanmar
d.    Industri Vaksin ada di Singapura

21.   Ada 3 Tipe Flora dan fauna Asia Tenggara ( ASEAN) :
1. Tipe Asiatis pada umumnya adalah negara-negara yang berada dikawasan Benua Asia, yaitu negara Myanmar, Thailand, Laos, Kampuchea, Vietnam,Malaysia, Brunei Darussalam, Singapura dan Indonesia bagian barat.
2. Tipe zona peralihan ada di  Indonesia bagianTengah dan Filipina .
3. Tipe Australis  : ada di  Indonesia bagian Timur dan Timor Leste

22.   Daerah wisata terkenal dinegara ASEAN ( wilayah Asia Tenggara):
1)      Malaysia
Contoh : Batu Cave Malaysia

2)      Kamboja
Contoh : Candi Angkor Watt

3)      Vietnam
Contoh : Halong Bay


4)      Pilipina
Contoh : Chocolate Hills


5)      Thailand
Contoh :Pantai Phuket



           6) Indonesia
Contoh :Ubud Bali


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Latihan materi SDA

SDA Indonesia ( sem genap)  Sumber Daya Alam (SDA) Indonesia 1.        Pengertian SDA :....... 2.        Jenis-jenis SDA : a.       ...